
Rifan Financindo Berjangka – Jakarta, CNBC Indonesia Harga emas dunia melemah karena indeks dolar Amerika Serikat (AS) dan imbal hasil obligasi naik. Hal ini terjadi setelah bank sentral AS The Federal Reserve atau The Fed mempertahankan suku bunga dan tidak terburu-buru untuk pemangkasan ke depan.
Berdasarkan data Refinitiv harga emas dunia di pasar spot pada perdagangan Rabu (29/1/2025) tercatat di US$2.757,71 per troy ons atau turun 0,2% dari posisi sebelumnya.
Sementara pada awal perdagangan hari ini, Kamis (30/1/2025), harga emas di pasar spot menguat 0,07% ke US$2.759,33 per troy ons.
Indeks dolar AS, yang mengukur kekuatan greenback dengan mata uang utama, menguat 0,3%, membuat emas mahal bagi pemegang mata uang lainnya, sementara imbal hasil obligasi Treasury AS 10 tahun naik, membuat emas yang tidak memberikan imbal hasil menjadi kurang menarik.
“Pasar aset sedikit bocor setelah pernyataan tersebut condong sedikit lebih agresif dari yang diharapkan dengan emas sedikit lebih rendah,” kata Tai Wong, pedagang logam independen.
The Fed mempertahankan suku bunga dan tidak memberikan banyak petunjuk tentang kapan pemotongan bunga selanjutnya di tengah kondisi inflasi tetap di atas target, pertumbuhan berlanjut, dan tingkat pengangguran tetap rendah.
Keputusan bulat untuk mempertahankan suku bunga acuan dalam kisaran 4,25%-4,50% saat ini, ditambah dengan pernyataan baru Jerome Powell, membuat The Fed berhati-hati menantikan data inflasi dan ketenagakerjaan lebih lanjut serta kejelasan tentang dampak kebijakan Trump.
Ketua Fed Jerome Powell mengatakan bahwa pejabat bank sentral AS “menunggu untuk melihat kebijakan apa yang diterapkan” sebelum menilai dampaknya terhadap inflasi, lapangan kerja, dan aktivitas ekonomi secara keseluruhan, serta tidak terburu-buru untuk menyesuaikan suku bunga lebih lanjut.
Trump kembali menjabat sebagai presiden AS dengan janji tarif impor lebih tinggi, pengetatan kebijakan imigrasi, pemotongan pajak, dan pelonggaran regulasi. Ia juga mengatakan akan menuntut suku bunga yang lebih rendah dan mengharapkan The Fed untuk menuruti keinginannya.
Setelah The Fed memangkas suku bunga tiga kali pada akhir tahun lalu, inflasi sebagian besar bergerak mendatar dalam beberapa bulan terakhir.
Menariknya, dalam pernyataan kebijakan terbarunya, bank sentral menghapus bahasa yang menyatakan bahwa inflasi “telah menunjukkan kemajuan” menuju target inflasi 2%, dan hanya mencatat bahwa laju kenaikan harga “tetap tinggi.”
“Mungkin ada beberapa tingkat penegasan independensi Fed mengingat permintaan Presiden Trump untuk suku bunga yang lebih rendah,” kata Peter Grant, wakil presiden dan ahli strategi logam senior di Zaner Metals.
“Tetapi saya pikir arah kebijakan sebagian besar tetap tidak berubah. Jadi dalam hal itu, pemotongan suku bunga mungkin ditunda hingga pertengahan tahun.”
Harga emas batangan cenderung tumbuh lebih baik dalam keadaan suku bunga rendah karena sifat emas yang tidak menghasilkan bunga. Sehingga jika suku bunga lebih tinggi, harga logam mulia akan tergerus.